0 Keranjang : Rp 0

Cara Daftar di Shopee Menggunakan HP

Shopee merupakan marketplace yang berpusat di Singapura yang berdiri pada tahun 2009 oleh Forrest Li. Shopee diluncurkan di Singapura pada tahun 2015 hingga saat itu jaringannya meluas hingga Malaysia, Taiwan, Thailand, Vietnam, Filipina termasuk Indonesia.

Berdasarkan laporan yang dirilis iPrice pada kuartal II/2020 Shopee berhasil menggaet pengguna bulanan lebih dari 93 juta orang. Shopee berhasil menggeser posisi Tokopedia dengan jumlah pengunjung bulanan sebanyak 86 juta orang. Saat ini aplikasi Shopee di platform Android telah di unduh sebanyak 100 juta unduhan.

Berdasarkan data tersebut diatas, banyak pengguna yang setiap harinya berkunjung ke dan mendaftar Shopee untuk menjadi member atau menjadi seller. Terdapat beberapa cara untuk mendaftar di Shopee melalui aplikasi, berikut penjelasannya :

Cara mendaftar menggunakan nomor handphone :

  1. Install terlebih dahulu aplikasi Shopee di Play Store, jika Anda sudah memiliki aplikasi Shopee pastikan aplikasi yang Anda install merupakan versi terbaru.
     
  2. Setelah aplikasi tersedia, pilih menu Saya 
  3. Pilih tombol Daftar
  4. Masukkan nomor handphone yang masih aktif, lalu pilih Lanjut
      
  5. Anda perlu memasukkan kode yang tertera untuk melanjutkan proses
  6. Nanti akan masuk SMS Verifikasi dari Shopee ke nomor yang sudah di daftarkan tadi, setelah SMS diterima, masukan kode verifikasi ke kolom yang telah disediakan. Terdapat beberapa metode pengiriman kode verifikasi (OTP) bisa via Whatsapp, SMS dan panggilan. 
       
  7. Masukkan password yang akan digunakan untuk login ke akun Shopee. Password yang digunakan panjangnya harus 8-16 karakter, dan mengandung minimal 1 huruf besar dan 1 huruf kecil karakter. 

  8. Setelah itu tekan tombol Daftar
  9. Akun baru Anda siap digunakan 

       

Komentar

Tambahkan Komentar

Chat Admin
Sale Up To 75%
Daftar Sekarang